Selasa, 07 Februari 2012
Cerpen Romantis Sepeda cinta
Diposting oleh
Unknown
,
di
04.40
Pada suatu hari, ada seorang remaja SMA yang sedang
menggoes sepedanya untuk berangkat ke
sekolah yang bernama sukarman. “MAMAN” itulah sebutan nya. Maman adalah seorang
remaja sma yang terkenal sangat cupu (culun), berkaca mata mint, rambut betel
kempes, dan ia berangkat sekolah selalu menggunakan sepeda ontel pemberian
kakeknya. Dan maman merupakan orang yang baru pindah dari bandung. Sebenarnya orang
tua maman adlah berasal dari jawa, tetapi kemudian orang tua maman pindah
(merantau) ke bandung dan kemudian lahirlah maman. Setelah maman berusia 16 tahun maman beserta
keluarganya pindah ke Jakarta. Ya, maman setiap hari berangkat sekolah selalu
menggunakan sepeda ontel kesayangannya. Dia sering kali terlambat ke sekolah,
dan tak jarang juga maman sering menabrak tong sampah yang berada di depan
kelasnya.
Ketika
tiba di sekolah, seperti biasa maman terlambat, hingga ia terburu-buru dan
kejadian menabrak tong sampahpun terjadi. Maman di tertawakan oleh
teman-temannya kecuali oleh ketiga teman dekatnya yaitu deni, wisnu, dan adi.
Ya, deni wisnu dan adi adalah teman dekat maman. Mereka sangat saling membantu
satu sama lain. Setelah itu maman beserta teman temannya masuk kelas dan mulai
menjalani pembelajaran. Di jam istirahat maman berniat untuk ke kantin bersama
ketiga teman dekatnya. Ketika ia sedang berjalan “dug” tiba-tiba maman tidak
sengaja menabrak sella. Sella merupakan cewek cantik yang terkenal di sekolah,
tetapi ia bersifat sangat angkuh dan juga sombong. Setelah itu kemudian maman
mencoba meminta maaf kepada sella. Tetapi sella malah mencacimaki maman. Deni,wisnu
dan adi pun berusaha membella maman karena maman tidak sengaja. Dan tak lama
kemudian teman dekat sella yang bernama dona datang. Dona adalah teman dekat
sella yang baik, tidak terlalu angkuh seperti sella. Dona kemudian menasehati
sella supaya sella jangan terlalu kasar,dan kemudian dona mengajak pergi sella.
Maman beserta kedua temannya langsung bergegas menuju ke kantin.
Di
hari yang lain, sella mencoba untuk membalas perbuatan yang terlah di perbuat
oleh maman karena maman telah menabrak ia. Kemudian sella menjaili maman dengan berbagai cara. Mulai dari sepeda
maman di kempesi oleh sella, menjebak maman menggunakan tali hingga maman
terjatuh. Tetapi maman tetap sabar. Ketiga teman dekat maman pun mendukung
sikap maman agar tetap sabar.
Di suatu
hari di beritahukan bahwa dua minggu yang akan datang akan di adakan try out
pertama. Dan dua minggu kemudian semua siswa menjalankan try out pertama. Pada saat
sella berangkat untuk menjalankan try out pertama, tidak biasanya sella
berangkat sekolah menggunakan angkutan umum, sella menggunakan angkutan umum
kerena ayahnya tidak bisa mengantarkan dia di karenakan ayahnya sedang sakit.
Saat 500 meter dari sekolah mobil angkutan umum tersebut tiba-tiba mogok dan terpaksa sella berjalan
kaki hingga sekolah. Di saat sella berjalan kaki, sella tidak menyadari bahwa
di belakangnya ada orang gila, ketika dia menengok ke belakang ternyata orang
gila sedang ingin mengejar dia sella
lansung lari ketakutan. Dan kebetulan saat sella berlari, sella bertemu dengan
maman yang sedang manggoes sepeda ontelnya. Karena sella cape di kejar-kejar
orang gila, sella terpaksa membonceng sepada maman. Sella menyuruh maman agar
menggoes sepedanya lebih cepat. Dan maman pun menggoes sepedanya dengan sangat
kencang. Dan ahkirnya orang gila tersebut berhenti mengejar. Setelah 100 meter
dari sekolah sella meminta turun karena sella takut ia malu oleh teman-temannya
karena berangkat sekolah dengan maman. Dan kemudian maman berhenti dan sella
pun langsung turun sambil berterima kasih kepada maman dengan nada yang tinggi
dan muka yang jutek. Kemudian Maman pun langsung melanjutkan menggoes sepedanya
itu. Dan tiba di sekolah maman langsung ke kelas karena ia takut ketinggalan
try out. Dan seperti biasa ketika maman berlari, maman menabrak tong sampah
yang berada di dan kelas. Dan kemudian siswa kelas XII manjalankan try out
pertama.
Di
hari yang lain, di umumkan hasil try out. Dan hasilnya yang mendapat peringkat
pertama adalah maman. Sella kecewa dengan hasil try outnya karena hasil try
outnya itu sangat buruk. Di waktu yang lain sella sedang melamun karena
memikirkan bagaimana caranya di try out kedua nanti ia harus mendapatkan hasil
yang cukup memuaskan. Dan sella mendatangi dona dan meminta solusi bagaimana
agar di try out kedua nanti ia mendapatkan nilai yang cukup memeuaskan. Dona
pun memberi saran agar sella belajar saja kepada maman karena dona tidak
terlalu bias mengajarkan sella. Sella pun memikirkan sosuli dari dona.
Di
saat pulang sekolah, sella berniat untuk
pulang ke rumah dan kejadian di kejar oleh orang gila pun terjadi lagi. Sella
berlari dengan kencang dan kebetulan juga maman sedang menggoes sepedanya untuk
pulang ke sekolah. Dan sella pun kemudian
membonceng sepedah maman. Di saat di tengah jalan sella berpikir mengapa setiap dia membonceng sepeda maman
dengan maman dia merasa dirinya terlindungi dan nyaman. Kemudian sella ingat
solusi dari dona. Dan kemudian sella pun meminta maaf kepada maman atas
perbuatan yang telah di perbuatnya. Dan sella maminta maman untuk mengajarkan
ia tentang try out.
Di
hari yang lain kemudian sella belajar kepada maman. Di saat pulang belajar
sella berniat pulang tetapi sella takut di kejar oleh orang gila. Dan kemudia
sella membonceng kepada maman. Kemudian maman menggoes sepedanya. Dan kemudian
sella setiap hari selalu berangkat dan pulang sekolah bersama maman dan semenjak
itu sella berubah menjadi cewek yang baik dan tidak angkuh.
Tiba
di saat try out kedua di laksanakan sella menjawab pertanyaan-pertanyaan dengan
mudah. Dan akhirnya pada saat di umumkannya hasil try out kedua, sella
mendapatkan pringkat ke delapan. Sella pun senang. Dan maman mendapat peringkat
pertama. Di saat pulang sekolah sella dengan maman pulang bersama-sama
menggunakan sepeda ontelnya. saat di tengah jalan sella merasa setiap sella ada
di dekat maman sella merasakan ada perasaan yang berbeda apalagi jika sella
sedang berada di sepeda ontel bersama maman sella sangat nyaman sekali, dan
hatinya pun sering berdebar-debar. Lama kelamaan sella dengan maman berpacaran.
Tiba di saat ujian nasional sella juga menjawab soal-soal dengan mudah dan
akhirnya sella mendapatkan peringkat kedua dan maman peringkat pertama. Dan
mereka berdua kemudian pulang sekolah dengan menggunakan sepeda ontel maman. setelah
mereka lulus, kemudian maman dan sella setiap kemanapun selalu bersama maman
dan tentunya menggunakan sepeda ontel milik maman.
……Terima
kasih……
Created by : Anjas dwi
Langganan:
Posting Komentar (Atom)